29 Agustus 2009

Judi?

Wow...
Ada apa dengan wajah-wajah pada foto di samping ini?
Hahahaa :-)
OK!
Sebelum memulai cerita mengenai foto di samping saya akan mengenalkan siapa saja tersangka dalam foto di samping ini.
Tersangka pertama, Radhy (nama asli Radiansyah, kalau tidak salah), mahasiswa akhir tingkat 3 FISIPOL UNMUL (mau ke tingkat 4) yang sedang menjalani KKN di Kariangau. Memakai baju, celana pendek, dan songkok (peci/kopiah) berwarna hitam. Tangan kanan mengacung ke atas.
Tersangka kedua berada di sebelah kanan Radhy. Jumari. Anak Kariangau yang tinggal di RT.01. Wajahnya ditutup oleh kardus. Tidak jelas apa maksud dari menutup mukanya itu.
Tersangka ketiga, Iwan a.k.a Unta. Anak Kariangau yang juga tinggal di RT.01. Dia kerja di Galangan bersama dengan Jumari. Memakai jaket dan songkok putih.
Dan terakhir, penulis, hahaaa :-) memakai baju biru dan celana panjang hitam.

Inilah hasil wawancara dengan para pelaku:
*Apa yang kalian lakukan?
#Kami bermain dom (domino)

*Kenapa wajah kalian seperti itu?
#Yah, itu karena kalau kalah akan dicoret, dan hasilnya seperti itu

*Apa yang kalian pakai untuk mencoret?
#Hahahaaa ;-) itu pakai bedak Herocin, bedak yang kalau dipake dingin dan agak panas, ditaruh di mangkuk kecil kemudian diberi air dan diaduk.

*Siapa yang banyak coretan?
#Jumari lahh... Hahahaaa :-D (tertawa bersama)

*Oh...mungkin karena itu dia menutup wajahnya?
#Mungkin

*Di mana kalian bermain dom?
#Di Posko KKN Kariangau, samping kantor kelurahan

*Berapa lama kalian bermain?
#Kalau tidak salah sampai jam 1

*Siapa yg menang?
#Menang apanya? Toh semua kena coretan. Hahahaa :-)


Hahaahaa ;-)
Itulah wawancara singkat kami dengan para pelaku.
Nantikan di permainan dom kami selanjutnya yang lebih menantang.

0 komentar: